Wednesday, 28 March 2012

Jatuh itu biasa., Bangkit itu yang LUAR BIASA..!

Apakah bila nasi sudah menjadi bubur dapat kembali lagi menjadi nasi?
Apakah nasi lebih penting dari bubur?
Apakah bubur sama sekali tidak berarti dibanding nasi?

Nasi yang sudah jadi bubur tak mungkin lagi bisa kembali menjadi nasi..

Kadang bubur lebih dipentingkan dari nasi pada suatu keadaan tertentu..
Bubur adalah bubur...,
Bubur memang bukan nasi...,
Nasi bisa jadi bubur tapi bubur tak bisa kembali menjadi nasi.
Kalo sudah menjadi bubur kenapa harus berpikir untuk menjadi nasi kembali...?

Bubur bisa lebih istimewa dari nasi..,
Asalkan bubur ijinkan dirinya "diproses" lagi..
Bubur ayam... bubur singkawang... bubur manado...,
jauh lebih enak dari sekedar nasi....hehehhe..

Ketahuilah....,
Bubur tidak kalah sedikitpun "manfaatnya" dibanding nasi..

~Sahabatku...
Kenapa harus terus disesali hanya karna sudah menjadi BUBUR?

Ada manfaat bubur yg sangat penting...,
yang tidak bisa digantikan dengan nasi..
contoh bubur bayi... bubur org sakit...

AYOO..Bubur BANGKITLAH....!
Walaupun kamu bubur tapi kamu sangat "istimewa"...

Yang penting asal jangan "dianggurin"...
Yang penting asal jangan "pasrah" dengan keadaan..
Nanti bisa jadi bubur basi...

Selama bubur belum basi,
Bubur tetap punya kesempatan 'tuk jadi sesuatu yg "istimewa"...

~Sahabatku..
Bila saat ini engkau terlanjur jadi "bubur"....,
Jangan Menyerah...!

Engkau tetap berharga....!
Terlebih lagi engkau sangat berharga di mata Tuhan..
Engkau tetap berharga dan mulia...!
( Yes 43:4 )

Kata berharga itu bukan hanya milik "NASI",
atau orang yg ga pernah buat salah..,
atau golongan tertentu atau jabatan tertentu.

Siapapun dirimu saat ini,
apapun keadaanmu, seperti apa dirimu...,
Percayalah..
Engkau Tetap Sangat Berharga..!

Bila nasi sudah jadi bubur... ,
Bubur tetap bisa jadi BERARTI dan BERHARGA...

Walau engkau merasa BERDOSA, TERBUANG dan TERHINA sekalipun,
Percayalah.....,
Engkau tetap bisa "berarti" buat sesama...!

Ayoo ....!!
Jatuh itu biasa....
BANGKIT itu yang LUAAR BIAASAAA....!

OLEH KARNA ENGKAU BERHARGA DI MATAKU DAN MULIA..
dan Aku ini mengasihi engkau...
( Yes 43:4a )

No comments:

Post a Comment