Saturday, 2 June 2012

‎*TIDAK ADA YANG KEBETULAN*

Seberat apapun beban hidup kita hari ini ...
Sekuat apapun godaan yang harus kita hadapi...
Sekokoh apapun cobaan yang harus kita jalani..
Sebesar apapun kegagalan yang kita rasai..
Sejenuh apapun hari hari kita lalui...

Kita mungkin pernah merasakan betapa tidak berartinya hidup ini, jenuh dan membosankan.

Kita seperti manusia yang tidak ada gunanya lagi hidup di dunia..
Hari hari yang kita lalui hampa tiada arti..

Kegagalan kita temui disana sini..
Cobaan dan rintangan kita hadapi tiada henti..
Beban hidup terasa berat menjerat.

Bagi mereka yang tidak punya iman, mengakhiri hidup yang indah ini seringkali menjadi pilihan!!!

Jangan pernah berhenti berharap pada pertolongan Tuhan..
Jangan pernah berhenti berdoa, Karena harapan adalah masa depan..
Karena harapan adalah sumber kekuatan dan doa adalah pintu kebaikan, Karena doa adalah senjata orang beriman.

Yakobus 4:16b
"Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya."

Hidup ini hanya sekali, terlalu indah untuk kita buat sia sia, karena memang Allah menciptakan makhluknya tidak untuk sia sia.
Kita hanya perlu menyadari dan memahami jalan yang DIA tetapkan untuk setiap kita.

Yesaya 55:8-9
"Sebab rancangan-Ku bukanlah rancanganmu, dan jalanmu bukanlah jalan-Ku, demikianlah firman TUHAN. Seperti tingginya langit dari bumi, demikianlah tingginya jalan-Ku dari jalanmu dan rancangan-Ku dari rancanganmu"

Betapa bahagianya hidup ini bila kita jalani dengan penuh semangat dan optimisme yang tinggi.

Betapa indahnya hidup ini bila hari hari kita jalani dengan senyum kebahagiaan dan sikap positif memandang masa depan.

Betapa sejuknya bila kita sabar menghadapi setiap permasalahan, kemudian kita berusaha memecahkannya dan mengambil hikmah dari setiap kejadian.

Betapa dahsyatnya bila kita menyadari bahwa apapun yang terjadi, kita tidak dibiarkan berjalan sendiri.. KARENA ALLAH ADA BERSAMA KITA

Roma 8:28
"Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah."

No comments:

Post a Comment